slidegossip.com - Dena Rachman adalah contoh sosok transgender yang terkenal karena karya dan prestasi. Bahkan baru-baru ini Dena Rachman kembali unjuk gigi di ajang fashion internasional kelas dunia. Ya, Dena baru saja memamerkan hasil karya sepatunya 'The Drama Shoes' di ajang bergengsi New York Fashion Week (NYFW) 2017.
Dena Rachman (Image:showbiz.liputan6.com)
Acara New York Fashion Week (NYFW) 2017 digelar lagi di New York, Amerika Serikat pada tanggal 7-13 September 2017. Ajang fashion berkelas dunia itu diramaikan oleh para desainer yang terpilih dari berbagai negara, salah satunya adalah Dena Rachman dari Indonesia.
Hal tersebut diketahui dari akun Instagram Dena Rachman yang membagikan foto dirinya saat tampil di panggung New York Fashion Week (NYFW) 2017. Dalam foto yang dipostingnya tersebut, tampak Dena Rachman tampil cantik memakai dress resmi berwarna putih yang dipadukan dengan sepatu cantik berwarna emas yang merupakan koleksi brand miliknya.
Dena Rachman pun mengungkapkan kebahagiaannya, karena tahun ini adalah pertama kalinya ia mengikuti ajang NYFW. Lewat tulisannya, Dena Rachman mencurahkan kebahagiaannya bisa bergabung di NYFW tahun ini. "Thank you NY for the opportunity! We finally did our NYFW runway show debut! thedramashoes #nyfw," tulis mantan artis cilik laki-laki yang kini menjadi artis transgender tersebut.
Berbagai pujian pun langsung berdatangan dari para netizen untuk Dena Rachman setelah melihat foto tersebut. Mereka bangga dengan Dena Rachman yang seorang artis transgender tapi punya prestasi yang sangat membanggakan untuk negeri ini.
"Proud... Congrats dena," komentar seorang netizen. "Waaaah tante Tami bangga bangeeeet Selamat yah tuk Dena and Anggie Sucses terus yaaaaah," seru netizen lain. "Dena... Cantik sekali. Tetap berkarya positif ya... Love u much," ujar yang lainnya. "Sudah 100 persen gilakk amazing banget dunia iniii," sambung netizen lain yang bangga dengan prestasi Dena Rachman.
0 Response to "Transgender Hebat! Denna Rachman Tampil Membanggakan di New York Fashion Week (NYFW) 2017"
Posting Komentar