Rafathar Tagih Janji Raffi Ahmad-Nagita Liburan ke Jepang - VIVA - VIVA.co.id
VIVA – Raffi Ahmad sangat bangga dengan perkembangan putranya, Rafathar Malik Ahmad. Di usianya yang telah menginjak 2 tahun, selain makin aktif, diakui Raffi, sang anak sudah semakin pintar. Salah satu contohnya ialah ketika Aa Bebi (panggilan Rafathar) sudah bisa menagih janji kepada sang ayah.
"Udah aktif, udah ngerti, udah susah enggak bisa diam. Udah pintar nagih janji," ungkap Raffi saat ditemui VIVA.co.id di Sheraton Hotel Gandaria, Jakarta Selatan.
Raffi mengungkapkan telah menjanjikan sang anak untuk pergi berlibur bersama-sama ke Jepang. Mereka ingin ke Jepang untuk melihat salah satu karakter kartun populer Disney, Mickey Mouse.
"Ya, dia udah nanya terus setiap hari. Siapa yang mau lihat Mickey Mouse?"tanya Raffi ke Rafathar. Putranya itu langsung menjawab, "Aa," sahutnya singkat.
Raffi rencananya akan mengunjungi Jepang bersama dengan anak dan istrinya seusai proses syuting yang tengah dijalani keduanya.
"Selesai syuting, mungkin minggu depan. Mau liburan sama Rafathar, kasihan dia soalnya aku sama gigi (Nagita) kan syuting film horor, kan sampai Subuh selama 2 minggu. Kayaknya dia kangen karena 2 minggu ditinggal-tinggal," ujarnya. (one)
Related Posts :
FOTO: AYU TING TING DISEBUT TAK PUNYA GENG, BEGINI ... - KapanLagi.comFOTO: AYU TING TING DISEBUT TAK PUNYA GENG, BEGINI ... - KapanLagi.com
Bukan hanya karena kesibukannya, sosok Jessica Iskandar juga kerap d… Read More...
Via Vallen Hapus Ucapan Selamat untuk Ayu Ting Ting, Kenapa? - Showbiz Liputan6.comVia Vallen Hapus Ucapan Selamat untuk Ayu Ting Ting, Kenapa? - Showbiz Liputan6.com
Liputan6.com, Jakarta - Via Vallen berhasil memborong ti… Read More...
Daftar Lengkap Nama Para Pemenang Anugerah Dangdut Indonesia (ADI) 2017slidegossip.com - Ajang penghargaan untuk para insan musik dangdut, Anugerah Dangdut Indonesia (ADI) 2017, sukses digelar pada Kamis malam, … Read More...
Hitam Emas, Tatjana Saphira dan Chelsea Islan di Premier ACC 2 - Lifestyle Liputan6.comHitam Emas, Tatjana Saphira dan Chelsea Islan di Premier ACC 2 - Lifestyle Liputan6.com
Liputan6.com, Jakarta Tatjana Saphira dan Chelsea I… Read More...
Makin Intim, Fans Dukung Prilly Latuconsina dan Maxime Bouttier Jadian - Wow KerenMakin Intim, Fans Dukung Prilly Latuconsina dan Maxime Bouttier Jadian - Wow Keren
Lagi-lagi kepergok jalan bareng, fans berharap Prilly Lat… Read More...
0 Response to "Rafathar Tagih Janji Raffi Ahmad-Nagita Liburan ke Jepang - VIVA - VIVA.co.id"
Posting Komentar