Brilio.net - Sebagai seorang penyanyi, menjaga kualitas suara memang jadi prioritas utama. Hal itu juga yang dilakukan oleh penyanyi cantik Selena Gomez. Kesibukannya di dunia musik dengan melakukan berbagai kegiatan seperti rekaman lagu hingga menjalankan konser membuatnya harus pandai-pandai menjaga stamina tubuh dan juga kondisi suara.
Mantan kekasih Justin Bieber ini rupanya masih menggunakan bahan alami seperti jahe untuk menjaga kualitas suaranya. Hal itu terbukti ketika tampil di sebuah acara, ia menenggak air jahe.
Dalam tayangan itu, Selena pun mengatakan bahwa dengan mengonsumsi minuman jahe membuat tubuhnya tidak mudah sakit. Selain itu juga dapat membunuh bakteri jahat dalam tubuh. Tak hanya mengonsumsi minuman jahe, ia pun mengkonsumsi potongan jahe setiap harinya.
Amankah Bungkus Makanan Dengan Wadah Plastik?
Sering kita temukan wadah makanan yang menggunakan bahan plastik, nih. Simak selengkapnya di video Brilio.net berikut.
"Aku suka minuman ginger shots ini, namun sebetulnya aku juga menyukai memakan potongan jahe setiap hari setiap paginya. Menurutku itu enak sekali," ungkap Selena seperti dilansir brilio.net dari Vogue, Senin (2/10).
Sementara itu, minuman jahe yang banyak dikonsumsi masyarakat Indonesia ini diketahui memang memiliki sederet manfaat. Jahe diketahui sejak lama, sebagai rempah alami untuk mengobati sakit di area perut, rasa mual, dan juga rasa pegal-pegal pada tubuh.
from selenagomez - Google News http://ift.tt/2xbYLqM
0 Response to "Terungkap, minuman ini ternyata rahasia suara merdu Selena Gomez - Brilio"
Posting Komentar