TRIBUNNEWS.COM - Pedangdut Ayu Ting Ting selama ini disebut-sebut sebagai orang ketiga dalam rumah tangga Raffi Ahmad dan Nagita Slavina.
Hingga kini memang Ayu Ting Ting masih santer diberitakan dekat dengan Raffi Ahmad.
Apalagi mereka terlihat sering bekerja di acara yang sama, dan terlihat sangat akrab.
Meski beredar rumor tak sedap, namun keduanya tak mau memberikan klarifikasi.
Beberapa orang terdekatnya justru mengatakan kedekatan Ayu dan Raffi hanya gimmick semata.
Namun gimmick percintaan antara Raffi Ahmad dan Ayu Ting Ting tampaknya selalu berhasil mencuri perhatian publik.
• Unggah Foto Lawas, Ayu Ting Ting Disebut Plagiat Unggahan Raffi Ahmad!
Bahkan saat mulai mereda, gimmick tersebut lagi-lagi disulut agar menaikkan rating sebuah acara.
Kali ini bukan Ayu Ting Ting asli yang membuat kehebohan di sebuah acara TV, Republik Sosmed.
Dalam acara tersebut, Nagita Slavina berperan sebagai Ayu Ting Ting sedangkan Raffi berperan sebagai Ivan Gunawan.
0 Response to "Reaksi Tak Terduga Nagita Slavina saat Raffi Ahmad Keceplosan ... - Tribunnews"
Posting Komentar