Selain itu, ada juga kabar dari Tyas Mirasih yang disebut membawa lari anak orang. Kok bisa?
1. Sunan Kalijaga Minta Keluarga Taqi Malik Berhenti Buat Drama
Sunan Kalijaga berbicara soal polemik pernikahan putrinya, Salmafina Khairunnisa, dengan Taqi Malik. Sunan pun meminta keluarga Taqi berhenti membuat drama.
"Saya berharap siapapun yang sekarang ada di posisi Taqi, keluarga atau pihak Taqi, sudah cukup sangat cukup air mata anak dan istri saya. Jadi tolong jangan mendramatisir. Tolong jangan membuat gimick-gimick. Jangan menggosok-gosok, tolong lah. Saya mohon. Kalau... saya udah nggak bisa ngomong. Pokoknya udahlah cukuplah. Biar bagaimanapun, ya, ini anak kesayangan saya pertama ya. Nangisnya dia, air matanya dia, sakit hatinya dia ya sakit hatinya saya," ujar Sunan Kalijaga, saat ditemui di Senayan City, Jakarta Pusat, Rabu (20/12/2017) malam.
2. Di Gugatan Gracia Indri Sebut David 'NOAH' Pernah Mencekiknya Sampai Pingsan
Pengacara Gracia Indri, Rohman Hidayat membeberkan KDRT yang dilakukan oleh David 'NOAH'. Dalam gugatan yang diajukannya ada pernyataan yang mengejutkan.
Seperti dilihat detikHOT, Kamis (21/12/2017) salam gugatan tersebut tertulis tergugat seringkali melakukan kekerasan fisik dengan cara menampar, memukul, bahkan mencekik penggugat. Bahkan pernah sampai pingsan serta penganiayaan tersebut terjadi berulang-ulang.
Akan tetapi, Gracia sebagai penggugat tak mau melapor ke polisi. Itu dengan alasan tak mau masalah keluarganya menjadi berita.
3. Benarkah Mama Amy Tegur Uya Kuya karena Bahas Raffi dan Ayu Ting Ting?
Setelah membahas soal Ayu Ting Ting dan Raffi Ahmad di 'Pagi-pagi Pasti Happy' Ruben Onsu marah besar dengan program tersebut. Selain Ruben, ternyata Uya Kuya juga disebut ditegur oleh ibunda Raffi, Amy Qanita.
Dalam tayangan 'Pagi-pagi Pasti Happy', Kamis (21/12/2017) di segmen Lambe Pagi, Mommy Lambe menyindir Uya Kuya yang baru ditelepon oleh ibu seorang artis.
"Oh gue?" ujar Uya dalam tayangan tersebut menimpali ucapan Mommy Lambe.
4. Lagu untuk Ibu Tak Cuma 'Bunda'
Setiap tanggal 22 Desember, yang tahun ini jatuh pada esok hari, rakyat Indonesia selalu merayakan Hari Ibu. Di hari tersebut kita biasanya memberikan penghormatan kepada Ibu yang telah melahirkan dan membesarkan kita.
Jika dilihat secara sejarah, Hari Ibu adalah peringatan untuk mengenang dan menghargai perjuangan kaum perempuan.
Di dunia musik, ada sejumlah lagu yang diciptakan untuk Ibu dan kerap kali diputar untuk memperingati Hari Ibu. Salah satunya yang paling popular adalah lagu dari Potret yang berjudul 'Bunda'.
Padahal selain lagu tersebut, ada banyak lagu-lagu lainnya yang bisa kita jadikan persembahan untuk Ibu.
5. Tyas Mirasih Masih Bungkam Dituding Bawa Lari Anak Orang
Kasih sayang Tyas Mirasih untuk Amandine Cattleya ternyata tidak sepenuhnya mendapat apresiasi. Amandine adalah anak dari sepupunya yang beberapa waktu lalu meninggal dunia, Sisilia Supriyadi.
Seperti yang yang sudah heboh, ada seseorang bernama Reggy Rondang Nouli yang mengklaim memiliki hak asuh atas Amandine karena mendapat surat wasiat dari Sisilia. Reggy sendiri mengaku sebagai sahabat Sisilia.
Reggy menceritakan awalnya Tyas hanya meminta izin untuk mengajak main Amandine. Akan tetapi, sampai sekarang, Tyas tak juga mengembalikan Amandine ke kediamannya.
(dar/wes)
Photo Gallery
from tyas mirasih - Google News http://ift.tt/2BPeTh8
0 Response to "Drama Rumah Tangga Taqi Malik-Alma, Tyas Mirasih Bawa Lari ... - Detikcom (Siaran Pers)"
Posting Komentar