Resty Armenia , CNN Indonesia | Senin, 11/12/2017 06:30 WIB
Bagikan :
Jakarta, CNN Indonesia -- Selena Gomez telah mendapat restu dari ibunda Justin Bieber, Pattie Mallette.Mallette terus-menerus memuji Gomez yang telah dalam hubungan putus-sambung dengan Bieber. Ia pun mengaku akan mendukung kisah kasih anak sulungnya dengan mantan bintang Disney itu.
“Saya tidak tahu banyak soal hubungan personal mereka, karena dia [Bieber] tidak banyak bicara tentang itu. Namun saya menyayanginya [Gomez],” ujarnya saat berbincang dengan People dalam acara Justice Speaks Holiday Benefit Luncheon di Los Angeles, AS, Sabtu (9/12).
“Saya akan mendukung apapun [yang Bieber lakukan]. Jika dia menyayanginya [Gomez], saya akan menyayangi dia [Gomez] juga. Dan saya telah bertemu dengannya [Gomez] dan kami memiliki ikatan spesial, jadi saya pikir dia berharga. Saya tidak bisa banyak komentar tentang hubungan mereka, itu di antara mereka saja,” imbuhnya.
Menemani ibunya, Bieber juga terlihat menghadiri acara Justice Speaks, sebuah organisasi non-profit berpusat di Los Angeles untuk mengakhiri perdagangan manusia dan seks internasional dengan memberikan jasa kepada anak-anak yang terpapar risiko tersebut.
Bieber tiba di acara tersebut dengan Mallette dan muncul dengan semangat tinggi seraya berpose di karpet merah dan sempat berbincang sedikit dengan para fotografer. Dia mengenakan kaus putih, celana hitam, sepatu merah dan menenteng kitab suci.
“Saya pikir dia [Bieber] hanya ingin fokus kepada Tuhan, dan benar-benar berupaya untuk mencari apa saja yang penting,” ujar Mallette soal bagaimana keadaan anaknya.
Mallette menyebut Bieber ingin mencari keseimbangan antara hidupnya dan bagaimana menghadapi tekanan yang datang dari popularitasnya yang konstan.
“Saya pikir dia sedang mencoba untuk menjadi orang normal di dunia yang abnormal, mencoba mencari keseimbangan. Saya rasa dia sedang tumbuh dan saya sangat bangga kepadanya,” katanya.
Seorang sumber yang dekat dengan Bieber berkata kepada People bahwa pasangan itu ingin berupaya menjaga hubungan mereka agar “merendah” kali ini.
“Mereka luar biasa dan senang,” kata sumber itu. “Justin membatalkan turnya untuk mendapatkan perawatan kesehatan mentalnya dan dia ingin terus fokus soal ini. Dia tidak menyukai keributan.”
“Mereka [Bieber dan Gomez] sepakat untuk tetap merendah.” (res)
Bagikan :
from selenagomez - Google News http://ift.tt/2joRNcm
0 Response to "Ibu Justin Bieber Akui Sayang Selena Gomez - CNN Indonesia"
Posting Komentar