Kapanlagi.com - Kegagalan dalam membangun rumah tangga dan kisah cinta yang jatuh-bangun memang mewarnai kehidupan Nikita Mirzani. Namun untuk kali ini, Nikita Mirzani yang telah memiliki tambatan hati baru pun mengaku siap untuk menjalani hubungan yang lebih serius.
"Kalo serius pengennya serius, pengennya nikah lagi, tapi ya gimana, namanya udah pernah gagal 2 kali. Yang ke-3 bener-bener harus yang diliat lagi dalemnya, luarnya, hatinya, bagaimana dia menyayangi Niki dan anak-anak. Luarnya bagimana, keluarganya, sifatnya, gitu. (Kalau soal profesi pacar yang dibilang pengusaha) Ada deh," ujar Nikita Mirzani, saat ditemui di bilangan Tendean, Jakarta Selatan, Rabu (3/1/2018).
Lebih jauh, Nikita Mirzani sendiri belum bisa memastikan apakah dirinya akan menikah di tahun ini atau tidak. Walau begitu janda 2 anak tersebut mengaku sangat mendambakan kehidupan dengan sosok kekasihnya untuk mengarungi bahtera rumah tangga bersama.
"(Kalau nikah) Nggak tau, kalo tahun ini nikah yak tahun ini, kalo tahun depan yak tahun depan, tapi kayaknya tahun ini. Doain aja, pokoknya Niki pengen lah hidup, bangun tidur liat muka suami masakin, pagi-pagi bikin kopi. Tidur juga sebelum tidur ada yang ngajak ngobrol, bisa dipeluk. Bosen juga meluk guling terus. Guling lagi, guling lagi. Pengen gitu ada yang bergerak-gerak kalo dipeluk," lanjutnya.
Walau begitu Nikita Mirzani mengaku jika saat ini ia dan sang kekasih masih sama-sama memantapkan hatinya sebelum benar-benar melangkah menuju pernikahan. Karena itu, Nikita juga mengaku berharap yang baik untuk hubungannya dengan sang kekasih.
"Harapannya, ya pokoknya yang baik-baik aja. Nggak harus kepikiran tahun ini nikah yang bikin yakin aja dia bisa nerima niki apa adanya yang ini kaya lebih rasional aja orangnya. Dia tau seburuk apa niki di luar sana dengan segala macem gosipnya tapi dia menanggapi dengan kedewasaan dia," pungkasnya.
Baca Yang Ini Juga!
(kpl/far/ntn)
from nikita mirzani - Google News http://ift.tt/2lSRwLV
0 Response to "Ditanya Soal Menikah Dengan Pacar Baru, Nikita Mirzani: Kayaknya Tahun Ini - KapanLagi.com"
Posting Komentar