HUT ke-16, Cosmopolitan FM Beri Apresiasi Untuk Seleb Ibu Muda ... - KapanLagi.com

Kapanlagi.com - Bukan hanya kehidupan mewah dan glamor, para selebriti juga dijadikan idola oleh para penggemar karena kualitas baik mereka masing-masing. Biasanya di mata fans, sederet artis memberikan inspirasi yang mendalam dalam kehidupan sehari-hari. Tingkah laku, popularitas hingga penampilan juga menjadi hal yang selalu diperhatikan dari seorang bintang panggung hiburan.

HUT ke-16, Cosmopolitan FM beri penghargaan untuk seleb ibu muda tanah air. Credit: Cosmopolitan FMHUT ke-16, Cosmopolitan FM beri penghargaan untuk seleb ibu muda tanah air. Credit: Cosmopolitan FM

Sebuah ajang penghargaan biasanya diadakan untuk berikan apresiasi kepada para pekerja seni yang telah menghasilkan karya terbaik mereka. Sediki berbeda, untuk merayakan momen HUT ke-16, radio Cosmopolitan FM membagikan penghargaan yang ditujukan kepada sederet selebriti ibu muda tanah air di bawah usia 40 tahun yang di mana telah berikan inspirasi kepada banyak orang.

Acara ini dipandu oleh sederet mc kondang di Indonesia. Credit: Cosmopolitan FMAcara ini dipandu oleh sederet mc kondang di Indonesia. Credit: Cosmopolitan FM

Event yang diberi nama  90.4 Cosmopolitan FM Enchanting 16th Anniversary tersebut digelar di Plaza Indonesia pada hari Jumat, 2 Februari 2018. Sederet bintang tamu hingga para selebriti yang menerima penghargaan tampak hadir dengan senyuman ceria. Acara ini sendiri dipandu oleh sederet pembawa acara kondang, salah satunya ada Iwet Ramadhan dan Novita Angie.

Sederet bintang ibu muda tanah air tampil cantik dengan membawa anak mereka. Credit: Cosmopolitan FMSederet bintang ibu muda tanah air tampil cantik dengan membawa anak mereka. Credit: Cosmopolitan FM

Momen perayaan ini digelar menjadi 3 bagian, yang pertama ada program Breakfast Club, berikutnya ada Fun Fearless Female Jam dan yang terakhir adalah Music Box. Pada setiap seksi acara ini akan ditampilkan cerita-cerita yang begitu inspiratif dari sederet seleb ibu muda di tanah air. Puncaknya, ada 16 artis cantik yang pulang membawa pulang piala penghargaan dari Cosmopolitan FM.

Sederet seleb seperti Nagita Slavina membawa pulang piala penghargaan dari Cosmopolitan FM. Credit: Cosmopolitan FMSederet seleb seperti Nagita Slavina membawa pulang piala penghargaan dari Cosmopolitan FM. Credit: Cosmopolitan FM

Dianggap sebagai seorang ibu yang kuat dan seorang pebisnis handal, sosok Nagita Slavina mendapat apresiasi sebagai Entreprenuer Mom. Istri dari Raffi Ahmad ini tampi begitu manis dalam balutan mini dress warna hitam. Ada pula mama cantik Mona Ratuliu yang hari itu membawa pulang piala Resourceful Mom. Hal tersebut karena Mona punya segudang kreativitas dalam hal merawat anak.

Ada juga seleb lain seperti Dian Sastro dan Ayudia Bing Slamet yang juga menerima penghargaan. Credit: Cosmopolitan FMAda juga seleb lain seperti Dian Sastro dan Ayudia Bing Slamet yang juga menerima penghargaan. Credit: Cosmopolitan FM

Berikutnya ada sosok Ayudia Bing Slamet yang tampil begitu anggun dalam balutan busana dan hijab warna abu-abu pucat. Ibunda dari Baby Sekala ini dapatkan gelar Millenial Mom yang berikan inspirasi untuk para ibu muda. Selain itu ada juga Dian Sastrowardoyo yang memang dikenal begitu tertarik pada budaya tanah air. Wanita ini mendapat penghargaan sebagai Culture Enthusiast.

Dengan busana-busana indah, para ibu cantik tersenyum penuh bangga menerima piala mereka. Credit: Cosmopolitan FMDengan busana-busana indah, para ibu cantik tersenyum penuh bangga menerima piala mereka. Credit: Cosmopolitan FM

Selain itu ada pula sederet bintang lain yang juga pulang membawa penghargaan. Seperti halnya Zivanna Letisha (Empowered Mom), Ririn Ekawati (Humanitarian Mom) dan masih banyak lagi. Tentunya acara yang satu ini juga menghadirkan penampilan apik dari beberapa penyanyi wanita ternama di tanah air.

Tak hanya terima piala, Andien juga tampil di acara ini. Credit: Cosmopolitan FMTak hanya terima piala, Andien juga tampil di acara ini. Credit: Cosmopolitan FM

Salah satunya ada penyanyi cantik Andien Aisyah yang juga merupakan seorang ibu. Dalam acara ini, ia mendapat penghargaan sebagai New Age Mom karena metode melahirkan hingga perawatan anak yang berbeda dari lainnya. Hibur tamu undangan lagu-lagu hits-nya, Andien tampil begitu cantik dengan mini dress hitam yang dipadu dengan sepasang anting unik.

Ada pula Reza Artamevia yang pada acara ini tampil begitu anggun. Credit: Cosmopolitan FMAda pula Reza Artamevia yang pada acara ini tampil begitu anggun. Credit: Cosmopolitan FM

Bukan hanya Andien, ada pula penyanyi senior tanah air yakni Reza Artamevia yang juga ikut sumbangkan suara merdu-nya. Acara ini memang diperuntukkan untuk para ibu muda dan juga kaum wanita yang begitu menginspirasi satu sama lainnya. Kira-kira untuk tahun depan siapa yang akan pulang dengan membawa piala-piala ini ya?

Sudah Baca?


http://ift.tt/2nRkEV6

Subscribe to receive free email updates:

Related Posts :

0 Response to "HUT ke-16, Cosmopolitan FM Beri Apresiasi Untuk Seleb Ibu Muda ... - KapanLagi.com"

Posting Komentar