10 Wisata Patung Bawah Laut Terbaik, Ada Favoritnya Chelsea Islan Lho! - IDN Times (Siaran Pers) (Blog)

10 Wisata Patung Bawah Laut Terbaik, Ada Favoritnya Chelsea Islan Lho! - IDN Times (Siaran Pers) (Blog)

Melihat keindahan garis pantai dengan pasir putih sudah jadi wisata mainstream yang dilakukan banyak orang. Jangan cuma sekadar berfoto di pantai berlatar belakang sunset saja, cobalah menikmati keindahan di dasar lautannya dengan snorkeling atau diving.

Nah, selain biota lautnya yang amat menawan, 10 destinasi berikut ini menyimpan patung bersejarah di dasar lautan. Surganya pecinta olahraga menyelam deh!

1. Grenada Underwater Sculpture Park, St. George’s, Grenada

10 Wisata Patung Bawah Laut Terbaik, Ada Favoritnya Chelsea Islan Lho!cntraveler.com

Grenada Underwater Sculpture Park berada di Teluk Moliniere dengan jumlah patung manusia mencapai 65 buah. Patung-patung keren tersebut merupakan karya dari seorang seniman kenamaan Globetrotting.

2. Museo Subacuatico de Arte (MUSA), Cancun, Meksiko

10 Wisata Patung Bawah Laut Terbaik, Ada Favoritnya Chelsea Islan Lho!cntraveler.com

Jumlah patung menakjubkan yang ada di Museo Subacuatico de Arte (MUSA), Cancun, Meksiko mencapai 400 buah. Patung-patung ini terdiri dari berbagai gender yang berfungsi sebagai wadah pelestarian terumbu karang.

3. Boga Shipwreck, Tulamben, Bali, Indonesia

10 Wisata Patung Bawah Laut Terbaik, Ada Favoritnya Chelsea Islan Lho!bali-indonesia.com

Pantai di Bali bagian timur menyimpan panorama bawah laut yang menakjubkan. Selain keberadaan ikan dan terumbu karang, terdapat berbagai patung unik yang ada di dasar laut. Bahkan tak jauh dari lokasi Boga Shipwreck, terdapat kapal USS Liberty yang karam pada Perang Dunia II.

4. Cleopatra’s Alexandria, Mesir

10 Wisata Patung Bawah Laut Terbaik, Ada Favoritnya Chelsea Islan Lho!thetravel.com

Siapa bilang Cleopatra hanya berkuasa di daratan? Popularitas ratu kerajaan Ptolemaik ini hingga ke "dasar lautan" lho. Tepatnya ada di lepas Pantai Alexandria. Cleopatra’s Alexandria jadi salah satu situs arkeologi artefak terkaya di dunia.

5. Atlantico Underwater Museum, Spanyol

10 Wisata Patung Bawah Laut Terbaik, Ada Favoritnya Chelsea Islan Lho!thetravel.com

Atlantico Underwater Museum, Spanyol, merupakan museum bawah laut pertama di Eropa yang berada di dasar perairan Laut Atlantik pada kedalaman 12 meter dan masuk wilayah lepas pantai Lanzarote, Spanyol. Kurang lebih terdapat 200 patung yang berada di area 2.500 meter persegi.

Lanjutkan membaca artikel di bawah

Editors’ picks

6. The Sunken MOAI, Pulau Easter, Chili

10 Wisata Patung Bawah Laut Terbaik, Ada Favoritnya Chelsea Islan Lho!thetravel.com

The Sunken MOAI merupakan patung berbentuk manusia dengan berat mencapai 86 ton yang tersebar di seluruh pantai Pulau Easter. Jumlahnya mencapai 1.000 buah. Keberadaannya jadi pemandangan unik tersendiri bagi para penyelam.

Baca Juga: 3 Tempat Snorkeling Terindah di Kerajaan Ubur-ubur Jinak di Indonesia

7. Underwater Buddhas and Stupas, Bali, Indonesia

10 Wisata Patung Bawah Laut Terbaik, Ada Favoritnya Chelsea Islan Lho!bali-indonesia.com

Ada pula Underwater Buddhas and Stupas, Bali, kebanggaan Indonesia yang dicintai para pelancong. Tinggi patung yang ada di kawasan Ceningan ini mencapai 2,4 meter. Bentuknya hampir sama dengan patung Buddha yang ada di Candi Borobudur.

8. Bronze Mermaid, Pulau Cayman, Inggris

10 Wisata Patung Bawah Laut Terbaik, Ada Favoritnya Chelsea Islan Lho!thetravel.com

Patung Putri Duyung di bawah laut ini jadi destinasi yang banyak dikunjungi di Pulau Cayman. Selain bentuknya yang unik, patung ini juga menyimpan berbagai kisah sejarah mitologi Yunani yang memikat.

9. Christ of the Abyss, San Fruttuoso, Italia

10 Wisata Patung Bawah Laut Terbaik, Ada Favoritnya Chelsea Islan Lho!cntraveler.com

Christ of the Abyss, San Fruttuoso, Italia, yang memiliki tinggi delapan kaki ini merupakan ciptaan seorang seniman bernama Guido Galetti dan penyelam Duilio Marcante. Mereka menenggelamkan patung Yesus itu pada 1954. Awalnya, patung ini diciptakan Marcente untuk mengenang rekannya yang yang tenggelam di perairan tersebut. Namun siapa sangka, "makam" buatannya kini jadi kunjungan favorit para wisatawan.

10. Nest at Bask, Gili Meno, Indonesia

10 Wisata Patung Bawah Laut Terbaik, Ada Favoritnya Chelsea Islan Lho!instagram.com/chelseaislan

Nah, yang terakhir rekomendasi dari Chelsea Islan nih, ada Nest at Bask, Gili Meno. Terdapat sekitar 48 patung manusia yang diciptakan oleh Jason deCaires Taylor, seorang ahli pahat yang telah memiliki berbagai karya patung bawah laut di berbagai negara.

Itulah 10 patung bawah laut yang sangat layak untuk masuk dalam daftar liburanmu. Apalagi beberapa di antaranya ada di Indonesia. Yuk, ke sana!

Baca Juga: 10 Destinasi Liburan Musisi Tanah Air, Sumber Inspirasi Berkarya Nih!



Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "10 Wisata Patung Bawah Laut Terbaik, Ada Favoritnya Chelsea Islan Lho! - IDN Times (Siaran Pers) (Blog)"

Posting Komentar