Biasa Dipuji Cantik, Netizen Malah Ketakutan Melihat Foto Luna Maya yang Menyeramkan Ini!

slidegossip.com - Luna Maya merupakan salah satu artis yang dikenal rajin memposting foto dan video terbaru di akun Instagramnya. Tak jarang setiap di postingan fotonya, Luna Maya selalu mengundang decak kagum dan kebanjiran pujian dari para netizen. Namun seperti dilansir dari wowkeren.com (13/8/2018), rupanya hal tersebut tak berlaku dalam postingan foto di akun Instagramnya pada hari Senin (13/8/2018) lalu.

 
Luna Maya dan Nadia Nasimuddin (foto: instagram.com/lunamaya)

Dalam postingan tersebut, Luna Maya memajang fotonya yang sedang berpose bersama seorang teman wanitanya yang bernama Nadia Nasimuddin. Yang mengejutkan, dalam posenya, Luna Maya dan Nadia sama-sama melotot tajam ke arah kamera. Wajah keduanya juga tampak sama sekali tidak mengeluarkan ekspresi.

Bukan hanya matanya yang sama-sama melotot, Luna dan Nadia juga tampak kompak menata rambut mereka dengan model ke belakang sehingga orang yang melihat foto keduanya akan fokus ke bagian mata mereka yang melotot. "Big eyes (emoji mata)" tulis Luna Maya sebagai keterangan foto yang diunggah di akun Instagramnya @lunamaya (13/8/2018).

Sontak saja postingan Luna Maya tersebut langsung dibanjiri komentar dari para netizen. Namun kali ini bukan pujian yang diterima Luna, melainkan ungkapan ketakutan dari para netizen yang menilai foto tersebut terlihat menyeramkan. "Serem kalo diliat lama2 kak @lunamaya," ujar seorang netizen. "Idiiih cuantik2 tiba2 seremmmm. Hahaha..." ujar netizen yang lain. "Kok malah menakutkan," sambung netizen lainnya.

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Biasa Dipuji Cantik, Netizen Malah Ketakutan Melihat Foto Luna Maya yang Menyeramkan Ini!"

Posting Komentar