slidegossip.com - Siapa kini yang tak kenal dengan aktris Bollywood Katrina Kaif? Film yang dibintanginya selalu sukses di box office. Padahal hingga saat ini, Katrina Kaif hanya mengantongi visa pekerja dan kemampuannya berbahasa Hindi juga terbatas. Seperti dilansir dari sindonews.com (24/10/2018), sepuluh tahun lalu mungkin tidak terbayangkan ada seorang gadis cantik yang hanya memiliki visa pekerja dengan kemampuan berbahasa Hindi yang minim.
Katrina Kaif (foto: socialsamosa.com)
Namun kini siapa yang tak kenal dengan Katrina Kaif yang selalu tampil memukau di setiap film-filmnya. Setiap film yang ia bintangi selalu mendapat sambutan positif dari publik. Sebagian besar filmnya juga masuk box office seperti 'Namastey London', 'Welcome', 'Partner', 'Apne', 'Race', dan 'Singh is King'. Ada juga film 'Ek Tha Tiger', 'New York', 'Jab Tak Hain Jaan', 'Mere Brother Ki Dulhan', dan 'Doom 3' yang mendapat predikat sebagai film dengan keuntungan terbesar sepanjang tahun 2013.
Film 'Tiger Zinda Hai' yang dibintangi oleh Katrina Kaif dan Salman Khan juga sempat masuk Forbes sebagai film tersukses dan tentunya langsung masuk jajaran box office dengan penghasilan terbesar pada tahun 2018. Dengan kepiawaiannya berakting di depan kamera, Katrina Kaif sukses menyulap film-film yang dilakoninya menjadi emas.
Bayangkan saja, kini Katrina berani mematok harga antara Rp12 miliar-Rp14 miliar untuk satu judul film yang dibintanginya. Padahal, sebelum terkenal sebagai salah satu artis papan atas India, Katrina Kaif dulunya sering kali ditolak di industri perfilman Bollywood. Hingga kini Katrina Kaif masih mengantongi visa pekerja. Katrina kini juga terus berusaha belajar bahasa Hindi karena ia terlahir dari orang tua yang berkebangsaan inggris.
"Tidak ada energi negatif di kehidupan saya. Semua orang punya tujuan hidup," ujar Katrina. Seorang analis Vajir Singh bahkan menilai dari 14 film Katrina, setidaknya ada 11 yang menjadi hits. "Itu adalah rekor yang luar biasa bagi artis mana pun. Bahkan, di film yang tidak sukses sekalipun, dia tetap mendapat pujian," puji sang analis.
0 Response to "Dulu Sering Ditolak, Kini Katrina Kaif Sukses di Bollywood dengan Bayaran Rp 14 Miliar per-Film!"
Posting Komentar