slidegossip.com - Menanggapi isu sosial yang terjadi belakangan ini, aktor senior sekaligus mantan Wakil Gubernur Jawa Barat, Deddy Mizwar akhirnya ikut angkat bicara soal Islam. Apa benar Islam itu keras dan memecah? Berikut ini penjelasan Deddy Mizwar seperti yang terlihat dalam postingan video di akun gosip Instagram @taante_reempong_officiaall (12/12/2018).
Deddy Mizwar (foto: nasional.tempo.co)
"Islam itu keras! Keras memperbaiki diri, bukan keras mencaci maki. Islam itu perang! Perangi kesombongan diri dan merasa benar sendiri. Islam itu sedih, bila sesama Muslim diadu domba. Sedih, bila fitnah tak sudah-sudah. Islam itu menangis. Bila hanya dipakai kedok untuk syahwat dunia. Islam itu memecah. Memecahkan masalah bersama. Bukan memecah belah kebersamaan. Islam itu menuju yang satu. Selamanya bersatu," ucap Deddy Mizwar dalam video tersebut.
Tentu saja video tersebut langsung mendapat respon dari para netizen. Mereka kebanyakan memuji dan membenarkan apa yang dikatakan pemain film 'Naga Bonar' tersebut. "Akhirnya Pak Deddy Mizwar sadar juga bahwa pas di politik dulu dia merasa Islam digunakan untuk kepentingan sesaat," ujar seorang netizen.
"Yang merasa paling Islam dan merasa paling bener silahkan dipahami ini. Jangan kalo gak sepaham dimusuhi, dijauhi dan diadu domba," ujar netizen yang lain. "Islam itu kekuatan, tapi jangan hanya sekedar untuk kepentingan kekuatan politik, kita jadi diadu domba. Maaf saya juga tidak begitu pandai dalam beragama. Namun saat agama saya diikut2kan untuk mengadu domba dengan sesamanya, miris rasanya. Apalagi hanya karena faktor politik kekuasaan yang entah apa mereka pikirkan untuk ke depannya. Dan bahkan miris yang katanya mereka lebih paham akan agama," ujar netizen lainnya.
0 Response to "Sindir Mereka yang Memanfaatkan Islam, Deddy Mizwar: Islam Itu Keras dan Memecah!"
Posting Komentar